Terletak persis di sebelah House of Risoles Bandung, terdapat sebuah tempat wisata kuliner yang bernama Kampung Baso. Sesuai namanya, maka di tempat ini menyediakan menu special bakso rebus maupun bakso goreng. Bakso yang dihidangkan disini disebutkan bebas bahan pengawet. Tersedia dengan aneka rasa seperti baso ikan isi ayam kuah, baso urat sapi kuah, baso udang kuah, baso smooked beef kuah, dan baso gepeng kuah. Mie yang tersedia juga merupakan makanan sehat yaitu mi nabati yang terbuat dari sayuran, diantaranya mi wortel dan mi kawi. Kita dapat melihat proses pembuatan mie ini lho…
Namun jangan khawatir kalau Anda tidak suka bakso, karena disini juga menyediakan menu lain seperti mie kangkung, nasi campur, dan juga aneka jajanan dan minuman yang segar. Di dalam kios juga menyediakan aneka oleh-oleh, seperti bolu kukus, aneka keripik, pisang rol, dll.
Yang unik adalah tempat untuk menikmatinya yang berupa pendopo besar, maupun saung-saung kecil yang tersebar di kebun yang cukup luas, yang membuat anak-anak Anda akan senang bermain berlarian kesana kemari. Udara Lembang yang sejuk pun membuat kita makin betah berlama-lama di tempat ini dan membuat rasa bakso menjadi makin nikmat saja.
Tertarik mencoba si daging bulat ini ?
Tertarik mencoba si daging bulat ini ?
0 komentar:
Posting Komentar